Bacaan Doa Naik Kendaraan Laut Lengkap |
Doa Ketika Naik Kendaraan Laut - Untuk mencapai sebuah tempat tertentu, terkadang kita harus menggunakan alat transportasi laut. Misalnya ketika ingin bepergian ke luar pulau.
Apalagi negera kita Indonesia, dikenal sebagai negara kepulauan. Dengan jumlah pulau-pulau yang ada mencapai ribuan.
Maka dari itu, salah satu transportasi utama dan penting untuk bisa menjangkau seluruh pulau di Indonesia adalah dengan memakai kendaraan laut.
Yang dinamakan kendaraan laut di sini ialah seperti, kapal, perahu, speedbud dan lain sebagainya.
Minat masyarakat Indonesia dalam menggunakan alat transportasi laut terbilang sangat tinggi. Hal ini dapat kita lihat ketika musim lebaran tiba.
Transportasi laut, menjadi salah satu promadona untuk bisa mudik ke kampung halaman. Selain karena harganya yang terjangkau oleh semua kalangan, ada pula wilayah yang memang alat transportasi utamnya adalah kapal.
Nah dalam melakukan perjalanan menggunakan kendaraan laut, kita dianjurkan untuk membaca doa agar perjalanan menyeberangi lautan sampai ke tujuan bisa selamat tanpa ada halangan suatu apapun.
Sebab, perjalanan di laut itu cukup berbahaya. Jika angin berhembus sangat kencang bisa membuat ombak menjadi besar. Dan itu bisa mengancam keselamatan para penumpang kapal.
Supaya perjalanan laut kita lancar, hendaknya selalu membaca Doa Ketika Naik Kendaraan Laut. Mengharap, supaya Allah memberi keselamatan bagi anda dan seluruh penumpang kapal laut tersebut.
Lafadz doa Doa Ketika Naik Kendaraan Laut
Adapun lafadz Doa Ketika Naik Kendaraan Laut adalah sebagai berikut:
بِسْمِ اللهِ مَجْرَاهاَ وَمُرْسَاهَا إِنَّ رَبِّى لَغَفُوْرٌرَحِيْمٌ
Bismillaahi Majreehaa Wa Mursaahaa Inna Robbi Laghofuurur Rohiim
Dengan nama Alloh, yang menjalankan kendaraan ini berlayar dan berlabuh, sesungguhnya Tuhanku Pemaaf lagi Pengasih.
Doa ini hendaknya anda baca sesaat sebelum kapal berlayar menyeberangi lautan yang luas. Selama berlayar, usahakanlah anda selalu membaca sholawat hingga sampai ke tempat tujuan, meskipun itu hanya di dalam hati saja.
Demikianlah yang bisa kami sampaikan mengenai Doa Ketika Naik Kendaraan Laut. Mudah-mudahan perjalanan laut yang akan anda lakukan bisa berlangsung dengan lancar, aman dan nyaman. amiin
Terima kasih telah membaca artikel kami yang berjudul: Doa Naik Kendaraan Laut Lengkap Arab Latin dan Artinya, jangan lupa + IKUTI website kami dan silahkan bagikan artikel ini jika menurut Anda bermanfaat. Simak artikel kami lainnya di Google News.
Posting Komentar